Sabtu, 14 April 2018

Jalur Pantura Menjadi Fokus Pengamanan Mudik Lebaran : Pandu Yuniarto

Momen mudik lebaran tidak bisa dipisahkan dengan kejadian macet yang berkepanjangan. Setiap tahun pasti terjadi, namun pada tahub ini Kementerian Perhubungan RI telah menyiapkan untuk mengurangi masalah kemacetan tersebut.

"Kami mempunyai enam jalur yang kini menjadi fokus pengamanan saat momen mudik lebaran, diantaranya adalah jalur Pantura, Tengah, Selatan, Tapal Kuda, Madura, dan Tol" Kata Pandu Yunianto. Senin (19/03/2018) lalu.

Untuk mengurangi kemacetan di jalur Tengah, kami berharap pemanfaatan jalur Tol bisa digunakan. "Saat ini ada beberapa jalur tol yang masih dalam proses pengerjaan. Waru-Ngawi ada tahapan yang belum selesai dan Kertosono-Wilangan masih proses pembangunan" Lanjut Pandu.

Selain mengurangi kemacetan Direktur Lalu Lintas Perhubungan Darat juga memperhatikan titik-titik blank spot yang rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas dan sekaligus Polda menyiapkan personel untuk menjadi pengamanan titik rawan kecelakaan tersebut. "Kami juga meneliti di titik mana yang rawan terjadinya kecelakaan. Saat ini jalur Pantura paling mendominasi. Untuk jalur tengah dari Ngawi-Jombang"Tutup Pandu. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

lagu yang bikin gue nangis

Lijit Search